Mengapa Kita Harus Membaca Al Quran?



Al Quran adalah kalam (perkataan) Allaah SWT yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara malaikat Jibril as. Membacanya merupakan ibadah yang agung dan sumber ketenangan yang hakiki. Semakin banyak kita membaca al Quran, semakin haus hati kita. Tidak pernah menjenuhkan , kecuali bagi mereka yang hatinya lalai.


Di dalam al Quran terdapat hidayah, kabar gembira untuk orang-orang yang bertakwa, serta sebagai penawar, obat dan rahmat bagi kaum beriman. Barang siapa yang menjadikan al Quran selalu di depannya, niscaya al Quran membawanya menuju surga. Dan barang siapa menjadikan al Quran di belakangnya, niscaya al Quran akan menyeretnya ke dalam neraka.

Al Quran adalah sumber kemuliaan, kebahagiaan dan ketinggian martabat kaum muslimin di dunia-akhirat. Allaah SWT memuliakan kita dengan banyak pahala, berkah dan keutamaan saat membacanya.

Al Quran adalah dzikir paling utama dibanding dzikir-dzikir lainnya. Karena itu, seyogyanya setiap muslim selalu membaca dan menjaganya dalam setiap keadaan. 

Semoga kita termasuk orang-orang yang ringan dalam membaca dan mengamalkan al Quran dan kelak mendapatkan syafaat darinya di akhirat. Aamiiin...

Belum ada Komentar untuk "Mengapa Kita Harus Membaca Al Quran?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel